Patroli Dialogis Malam Hari, Polsek Anjatan Sambangi Warga Untuk Meningkatkan Kedekatan

    Patroli Dialogis Malam Hari, Polsek Anjatan Sambangi Warga Untuk Meningkatkan Kedekatan
    Patroli Dialogis Malam Hari, Polsek Anjatan Sambangi Warga Untuk Meningkatkan Kedekatan

    Indramayu - Polsek Anajatan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melakukan patroli dialogis pada malam hari dengan tujuan untuk mempererat hubungan dengan warga dan meningkatkan kepercayaan antara polisi dan masyarakat. 

    Dalam patroli ini personil Polsek Anjatan menyasar jalan raya, Pertokoan ( alfamart/indomart ) dan pedagang kaki lima serta warung makan di Kecamatan Anjatan, Kabupaten Indramayu, Jumat (14/07/2023) malam.

    Patroli dialogis ini menjadi salah satu inisiatif Polsek Anjatan Polres Indramayu dalam menciptakan kedekatan dan memperkuat sinergi dengan warga masyarakat.

    Dalam kegiatan patroli dialogis yang dilakukan pada malam hari, personil Polsek Anjatan berinteraksi langsung dengan warga. 

    Personil mendengarkan keluhan, aspirasi, serta permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat, serta memberikan penjelasan tentang upaya polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

    Sementara, Kapolres Indramayu AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Anjatan, AKP Heriyanto menjelaskan tujuan dari patroli dialogis ini ingin mempererat hubungan dengan masyarakat dan membangun kepercayaan melalui patroli dialogis pada malam hari. 

    “Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat meningkatkan pemahaman antara polisi dan masyarakat, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga, " kata Kapolsek, Sabtu (15/07/2023)

    Selama patroli dialogis, petugas polisi juga memberikan himbauan kepada warga tentang pentingnya menjaga keamanan diri dan lingkungan, serta mengingatkan untuk melaporkan kejadian mencurigakan kepada aparat kepolisian. 

    Melalui patroli dialogis pada malam hari, Kapolsek berharap dapat mempererat hubungan dengan masyarakat dan meningkatkan kepercayaan antara polisi dan warga. 

    “Dengan adanya kedekatan ini, diharapkan tercipta lingkungan yang lebih aman, harmonis, dan saling mendukung untuk mencapai kehidupan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat.” Pungkas AKP Heriyanto.

    polres indramayu
    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Karangampel Melakukan Patroli Malam...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Sukagumiwang Giat Patroli Malam Sasar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Hendri Kampai: Petani Untung, Swasembada Pangan Pasti Tercapai
    Cegah Potensi Konflik di Wilayah Binaannya, Binmas Desa Ciporeat besama Babinsa aktif laksanakan cooling system jelang Pilkada Serentak 2024
    Memperingati Hari Ibu, Persit KCK Cabang XXXV Kodim 1710/Mimika Gelar Lomba Voli
    Mobil Listrik Indonesia: Amati, Tiru, Modifikasi, dan Dibiayai Pemerintah, Pasti Jadi

    Ikuti Kami